Sabtu, 20 Juni 2015

4 Makanan Sehat Ini Ternyata Bikin Cepat Tua

          Tidak peduli berapa besar kandungan gula dan garam di dalam makanan yang disantap, kebanyakan dari kita dengan santai akan melahap makanan apa pun tanpa memikirkan terlebih dahulu Termasuk ketika makanan yang disantap berpotensi membuat kita lebih cepat tua.
Selain itu, sebagian dari kita juga masih memandang makanan yang mahal pasti lebih sehat dari makanan yang dijajakan di warung pinggir jalan. Namun, siapa sangka, bila disantap terlalu sering makanan-makanan mahal itu pu bisa mengakibatkan penuaan dini.
pola diet dengan beban glikemik tinggi dapat meningkatkan proses inflamasi dalam tubuh dari waktu ke waktu. "Sementara diet tinggi garam mengakibatkan terjadinya pembengkakan dan
peningkatan tekanan darah pada sejumlah sistem tubuh,"

Berikut makanan yang kita anggap sehat namun memiliki kandungan gula dan garam yang tinggi, yang mengakibatkan terjadinya penuaan dini :

1. Muffin dan banana bread
Seporsi muffin atau sepotong roti pisang yang disantap berbarengan dengan secangkir kopi di pagi hari berbahaya bagi kesehatan dalam jangka panjang. "Campuran lemak jenuh dan gula berarti menghasilkan karbohidrat olahan yang ternyata mimpi buruk bagi kita, karena dapat meningkatkan peradangan dalam tubuh,"
Kadar gula yang tinggi dapat mengubah kolagen dalam tubuh, dan juga berdampak bagi kulit.

2. Chai latte
Chai latte memiliki rasa manis, tekstur berbusa, dan menjadi alternatif pengganti kopi paling populer di kalangan penikmat kopi.
Sayang, beberapa gerai kopi tidak menyeduh chai latte dengan daun chai, melainkan berasal dari campuran sirup.
"Sirup saja kandungan gulanya lebih dari enam sendok. Ditambah lagi susu yang gulanya tak terhitung. Ini semua tersembunyi ke dalam minuman yang terlihat sehat," kata dia menambahkan.
Ketika gula masuk ke aliran darah, membentuk molekul berbahaya yang merusak protein di tubuh. Terutama yang bertanggung jawab terhadap kolagen, yang menyebabkan kerusakan pada kulit.

3. Sup
Sup berisikan bahan-bahan yang sehat. Namun, semua itu menjadi tidak sehat ketika dicampurkan garam dalam jumlah yang banyak.
Seperti sup-sup yang dijual di luaran. Biasanya, mereka dimasak dalam panci yang besar. Secara otomatis, garam yang dimasukkan pun lebih dari 800 miligram.

4. Jus kemasan
Masihkan Anda berpikir jus dalam kemasan sama sehatnya seperti jus yang dibuat sendiri? Coba cek tabel dalam kemasan jus tersebut. Gula yang terkandung di dalamnya sangatlah tinggi.
Gula yang terlalu tinggi mengakibatkan rusaknya enamel di gigi. Selain itu, tingkatan insulin di tubuh meningkat. "Tingkat insulin yang tinggi berkaitan erat dengan peradagangan dan berat badan,"


Tidak ada komentar:

Posting Komentar